Belimbing Wuluh


Belimbing wuluh ( avverhoa bilimbi) adalah tanaman asli Amerika, dengan kandungan zat kimia didalamnya ( kalsium oksalat, sulfur, asam format dan lain-lain) berkhasiat unutk pengobatan beberapa macam penyakit seperti:

Gusi berdarah : konsumsi secara rutin belimbing wuluh yang segar atau bisa juga yang sudah dibuat manisan.

Jerawat : untuk pengobatan luar, cuci 3 belimbing wuluh yang segar, diparut dan diberi sedikit garam. Tempelkan parutan tadi pada kulit yang berjerawat. Lakukan 2 kali sehari.

Darah tinggi :- siapkan 3 buah belimbing wuluh

–          Biji sriganding 25 gram, cuci bersih tumbuh hingga halus

–          Masak 4 gelas air, tambahkan belimbing wuluh dan biji sriganding

–          Dinginkan lalu saring ramuan

–          Minum satu gelas sehari 🙂

Comments (1) »

BELIMBING


Buah yang menjadi ikon kota Demak ini memang segar  karena kandungan airnya sangat tinggi. Buah belimbing yang terasa manis agak sedikit asam ini memiliki beagam khasiat, mengobati batuk, sariawan, jerawat, tekanan darah tinggi, dan banyak lagi. Daun dan bunga belimbing juga berguna untuk pengobatan.

Pegal linu : ambil 1 genggam daun belimbing yang masih muda, 10 biji cengkeh, 15 biji lada, giling halus, lalu tambahkan cukas ecukupnya. Balurkan ketempat yang sakit.

Jerawat :- ambil buah belimbintg secukupnya, cuci kemudian ditumbuk halus, lalu diremas dengan air garam secukupnya. Gunakan untuk menggosok wajah yang berjerawat. Lakukan 3 kali sehari.

–          Ambil 6 buah belimbing wuluh dan ½ sendok the bubuk belerang. Digiling halus lalu dikemas dengan 2 sendok makan air jeruk nipis. Gunakan untuk menggosok wajah yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari.

Panu : ambil 10 buah belimbing, dicuci lalu digiling halus, tambahkan kapur sirih sebesar biji asam, diremas sampai rata. Ramuan ini sigunakan untuk menggosok kulit yang terserang panu. Lakukan 2kali sehari. Sementara untuk pemakaian dalm seperti diminum, dibutuhkan cara khusus.

Batuk : – Ambil segenggam bunga belimbing, 1 jari rimpang beberapa butir adas, gula secukupnya dan air 1 cangkir. Semua bahan ditim selama beberapa jam, angkat, lalu dinginkan. Saring kemudian diminum 2 kali, pagi dan malam saat perut kosong.

–          Ambil 25 kuntum bunga belimbing, 1 jari rimpang temu giring, 1 jari kulit kayu manis, 1 jari rimpang kencur, 2 butir bawang merah, ¼ genggam pegagan, ¼ genggam daun saga, ¼ genggam daun inggu, ¼ genggam daun sendok, dicuci dan dipotong-potong seperlunya, direbus dengan 5 gelas air bersih sampai tersisa 2 ¼ gelas. Setelah dingin air rebusan di saring, tambhakan sedikit madu. Minum sehari 3 kali, masing-masing ¾ gelas.

Batuk rejan : ambil 10 buah belimbing, dicuci lalu ditumbuk halus-halus, kemudian diremas dengan 2 sendok  makan air garam, lalu disaring. Diminum 2 kali sehari.

Sariawan : – ambil segenggam bunga belimbing, gula jawa secukupnya dan 1 cangkir air direbus sampai kental. Setelah dingin disaring, gunakan untuk membersihkan mulut dan mengoles sariawan.

–          Ambil 2/3 genggam bunga belimbing, dicuci lalu direbus degan 3 gelas air bersih sampai tersisa 2 ¼ gelas. Setelah dingin disaring, lalu diminum sehari 3 kali, masing-masing ¾ gelas.

–          Ambil 3 buah belimbing, 3 butir bawang merah, 1 buah pala madu, 10 lembar daun sariawan, ¾ sendok the adas, ¾ jari pulosari, dicuci lalu ditumbuk halus, diremas dengan 3 sendok makan minyak kelapa, diperas lalu disaring. Dipakai untuk mengoles luka-luka akibat sariawan, 6-7 kali sehari 🙂

Leave a comment »

Blueberry


Blueberry termasuk makanan sumber antioksidan yang paling padat. USDA menemukan kapasitas blueberry sebagai antioksidan mengungguli 40 buah dan sayuran lainnya. Selain itu blueberry juga merupakan sumber vitamin C dan potassium yang baik, yang menyeimbangkan kadar-kadar mineral dan menjaga tekanan darah tetap stabil. Anthocyannis sejenis pigmen yang memberikan warna unggu tua pada blueberry, juga dapat mencegah infeksi saluran kencing. Khasiat blueberry : mencegah penyakit jantung, infeksi saluran kencing 🙂

Leave a comment »

Bayam


 Sayur kesukaan tokoh kartun pelaut Popeye memang enak jika dijadikan sayur bening. Selain menghilangkan lesu, bayam, yang dibuat menjadi jus  bermanfaat untuk mengatasi berbagai macam penyakit, mulai dari enemia sampai gangguan pencernaan. Setelah diketahui mengandung berbagai macama zat gizi, tanamam ini lalu dipromosikan sebagai sumber pangan juga. Kandunagn asam folat dan asam oksalat membuat bayam bisa dipakai untuk membantu mengatasi berbagai macam masalah. Misalnya menurunkan kadar kolesterol mencegah sakit gusi, mengobati eksim, asma, untuk perawatan kulit muka,kulit kepala, dan rambut. Yang paling terkenal mengobati rasa lesu dan kurang  bergairah sebagai tanda kurang tanda. Lebih dari itu serat yang cukup tinggi pada bayamlah yang membuat ssayuran ini bagus untuk pencernaan kita. Dengan demikian penyakit seperti sembeli, jantung, stroke, dan persoalan mengenai tekanan darah dan pembuluh darajh bisa diatasi. Namun disamping bermanfaat, bayam tetap  memiliki keterbatasan. Kelemahan bayam terletak pada saat proses pengelolahannya. Kita tidak boleh memasak sayur bayam dengan panic aluminium. Aluminium ini bisa menyebabkan racun karena beraksi dengan zat besi yang terkandung didalam bayam. Lebih dari itu, kita juga tidak boleh mengonsumsi sayur bayam kalau sayur tersebut lewat dari lima jam sejak dimasak. Seperti sayuran lain, bayam juga tidak baik bila dimasak terlalu lama diatas api karena hal itu menyebabkan gizi pada bayam banyak terbang.

Yang paling penting dan harus diperhatikan adalah mereka yang menderita asam urat dan rematik. Mereka tidak boleh mengasup sayur jenis ini karena bisa menyebabkan rasa ngili yang berlebihan dan asam urat kambuh. Ini terjadi karena kandungan zat purin dalam bayam sanagt tinggi. Purin ainilah yang kemuydian diubah menjadi asam urat dalam tubuh.

Berbagai ramuan alami dan khasiat dari sayuran bayam

Selain dibuat sayur bening, kita bisa menggunakan bayam untuk keperluan pengobatan.

Sembelit, Sakit Gusi, Tukak Lambung

Bahan:

–          Seikat bayam

–          Sesendok madu

Cara membuat:

Cara I:

Bersihkan bayam terlebih dahulu dan potonglah akarnya. Masukkan  dalam juicer. Ssetelah itu, minumlah jus sebanyak liter sehari. Lakukan selama beberapa hari.

Cara II:

Setelah dicuci dan dipotong, giling bayam sampai halus. Tambahkan setengah cangkit air matang dan satu sendok makan madu. Setelah itu peras dan saring. Minum 3 kali sehari, setiap kali setengah cangkir.

Asma, Eksim kulit

Bahan :

–          Lima batang bayam duri

–          Lima gelas air.

Cara  membuat:

Potong-potonglah lima batang bayam, termasuk daun dan kembangnya. Rebus potongan itu menggunakan lima gelas air selama 7-10 menit. Air hasil rebusan tadi diminum 3 kali sehari. Untuk anak-anak, cukup diminum setengah gelas, orang dewasa satu gelas, dan bayi dua sendok makan saja.

Eksim

Bahan:

–          Kain halus selebar kain sapu tangan

–          Satu ikat bayam

Cara membuat:

Rebus bayam sekitar seperempat jam. Setelah itu ambil bayam dan tinggalkan air rebusannya. Rendam kain dalam air rebusan bayam. Kompreslah bagian yang sakit eksim selama 20-30 menit. Lakukan sehari sekali.

Badan Lemas,Cepat Ngantuk, dan Kurang Bergairah

Bahan:

– 1 buah tomat

– 1 gelas susu nonfat

– 100 gram daun bayam

– 2 siung bawang putih

Cara membuat:

Masukkan semua bahan ke blender, tetapi sebelumnya buang biji dan kulit ari tomat. Daun bayam diseduh dengan air panas. Bila terlalu kental, tambahkan air sedikit kedalamnya. Minum 3 kali semingguu jus campuran itu. Bila kondisi membaik, porsi kurangi sebanyak sekali seminggu.

Perawatan Kulit Muka, Kepala, dan Rambut

Bahan:

– segenggam kunyit

– seikat daun bayam

Cara membuat:

Cara I: Bayam  dibersihkan, baru diblender. Setelah itu peras dan ambil airnya. Ambil kunyit setelah dibersihkan. Potong kecil- kecil dan masukkan ke blender. Tambahkan air secukupnya. Peras kunyit dan tinggalkan air sarinya. Campur air sari kunyit dan bayam. Tambahkan dengan sedikit air hangat. Gunakan untuk mencuci muka atau keramas.

Cara II: Masukkan seikat bayam yang sudah dibersihkan kedalam juicer. Gunakan jus bayam utuk menggosok seluruh bagian wajah Anda  disekitar sudut mata, dahi, bibir, dan dagu. Lakukan perawatan ini selama lima menit ketika bangun pagi dan malam  hari menjelang tidur. Bila perlu, bilaslah dengan air dingin.

Brokitis, Anemia, Deman, Keputihan, Gangguan Lever

Bahan:

– seikat bayam

– sesendok madu

Cara membuat: Masukkan bayam dalam blender dengan ditambah sedikit air matang. Peras hasil blenderan bayam dan tambahkan madu kedalamnya. Minum sehari sekali, satu gelas.

Disenggat Lebah, Ulat Bulu, Lipan

Bahan: segenggam bayam

Cara membuat: Memarkan bayam dan tempelkan pada bagian tubuh yang sakit atau gatal. Bisa juga dilengkapi dengan membuat jus bayam dan diminum sehari sekali satu cangkir 🙂

Comments (1) »

Manfaat Alpukat


Alpukat atau avokad dari bahasa Aztek yaitu ahuacatl. Buah ini memang berasal dari daerah tempat suku Aztek berasal yaitu di daerah Amerika Tengah dan Meksiko. Hampir setiap bagian dari pohon alpukat memiliki manfaat. Kayu pohon alpukat bermanfaat  sebagai bahan bakar. Biji dan daunnya digunakan dalam industri pakaian. Kulit pohonnya dapat digunakan untuk pewarna coklat pada produk yang terbuat dari kulit. Dalam bidang kecantikan, buah alpukat juga sering digunakan sebagai masker wajah. Buah ini dianggap mampu membuat kulit lebih kencang. Buah alpukat juga bermanfaat untuk perawatan rambut misalnya sewaktu melakukan creambath. Selain itu, berbagai hidangan lezat disajikan dengan menambah alpukat sebagai bagian dari hidangan  tersebut.

Zat Kaya Manfaat dalam Alpukat

Alpukat atau Avokad  memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi. Alpukat atau avokad setidaknya mengandung 11 vitamin dan 14 mineral yang bermanfaat. Alpukat kaya akan protein, riboflavin ( atau dikenal sebagai vitamin B2), niasin (atau dikenal sebagai vitamin B3), potasium ( atau lebih dikenal sebagai kalium), dan vitamin C. Selain itu alpukat mengandung lemak yang cukup tinggi. Namun jangan takut karena lemak pada alpukat mirip dengan lemak pada minyak zaitun yang sangat sehat. Lemak yang dikandung dalam alpukat dalm alpukat adalah lemak tak jenuh yang berdampak positif dalam tubuh. Lemak pada alpukat juga digunakan dalam pembuatan sabun dan kosmetik. Berikut ini penjelasan beberapa zat dalam alpukat atau avokad yang bermanfaat bagi tubuh kita:

Vitamin E dan vitamin A

Vitamin E dikenal sebagai vitamin yang berguna untuk menghaluskan kulit. Campuran vitamin E dan vitamin A sangat berguna dalam perawatan kulit. Kombinasi vitamin E dan vitamin A membuat kulit menjadi kenyal, menghilangkan kerut, membuat kulit terlihat muda dan segar.

Potasium atau Kalium

Potasium (dikenal juga sebagai kalium) yang ada dalam alpukat dapat mengurangi depresi, mencegah pengendapan cairan dalam tubuh dan dapat menurunkan tekanan darah.

Lemak tak jenuh

Dalam alpukat ada lemak nabati yang tinggi yang tak jenuh. Lemak ini berguna untuk menurunkan kadar kolesterol darah (LDL), yang berarti dapat mencegah penyakit stroke, darah tinggi, kanker atau penyakit jantung. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mudah dicerna tubuh sehingga dapat memberikan hasil maksimal pada tubuh. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mengandung zat anti bakteri dan anti jamur.

Asam Oleat

Asam oleat merupakan antioksidan yang sangat kuat yang dapat menangkap radikal babas dalm tubuh akibat polusi. Radikal bebas dalam tubuh akan menimbulkan berbagai macam keluhan kesehatan.

Vitamin B6

Vitamin ini berkhasiat untuk meredakan sidrom pra-haid atau pra- menstruasi (PMS) yang umumnya diderita wanita setiap bulan

Zat Besi dan Tembaga

Zat ini diperlukan dalam proses regenerasi darah sehingga mencegah penyakit anemia.

Mineral Mangaan dan Seng

Unsur ini bermanfaat untuk meredakan tekanan darah tinggi, memantau detak jantung dan menjaga fungsi saraf tetap terjaga.

Comments (1) »

Manfaat Aprikot


Aprikot dalam bahasa latin, buah ini disebut Plum Armenia. Jangan remehkan bentuk dan warnanya yang imut-imut. Aprikot bisa jadi ‘ obat’ panjang umur yang layak dicoba. Aprikot mengandung carotenoids. Malah, kandungannya paling tinggi diantara buah-buahan lain. Carotenoids adalah antioksidan yang membantu pencegahan serangan jantung. selain itu juga mengurangi level kolesterol jahat dalam tubuh, dan melindungi badan dari kemungkinan penyakit kanker yang ganas. Inti buah aprikot ada didalam bijinya. ini juga memiliki beberapa kegunaan  untuk menjaga kesehatan. Antara lain memperkuat sistem respirasi juga mengurangi batuk dan asma. Namun sebaiknya Anda berhati-hati dalam mengkonsumsi aprikot. Bagian ujung biji aprikot mengandung sejumlah konsetrat unsur kimia. Ini bisa mengakibatkan ketidakseimbangan dalam proses tubuh. Untuk dapat mereguk manfaat baik aprikot, anda bisa membuang bagian biji. Jangan makan lebih dari lima buah dalam satu hari. aprikot juga dapat digunakan sebagai pereda diare atau konstipasi. Hal itu disebabkan buah jingga ini memiliki kandungan fiber yang cukup tinggi. Sementara didunia obat0-obatan tradisional cina, aprikot punya peran lain. Buah ini dapat membantu regenerasi cairan tubuh, detoksifikasi dan penawar dahaga yang manjur 🙂

Comments (1) »

Manfaat Apel


Dinegara – negara maju, seperti di Amerika dan Eropa, kalimat ini bukan saja sangat popular tetapi juga diyakini oleh masyarakatnya, bahwa dengan mengkonsumsi sebuah apel sehari seseorang akan tetap sehat. Bahkan bukan hanya sehat, jauh dari dokter, tetapi cantik, dengan kulit yang halus serta tubuh langsing. bagi kesehatan, buah apel mempunyai manfaat yang nyata dalam hal sebagai berikut:

1. Menurunkan kolesterol

2. Menurunkan tekanan darah

3. Menstabilkan gula darah

4. Meningkatkan HDL
5. Membunuh virus infeksi

6.Mengurangi nafsu makan

7. Memperlancar pencernaan

8. Mempertahankan kesehatan syaraf

9. Agen anti kanker

10. Menjaga kesehatan jantung

Dibandingkan dengan jeruk, apel mengandung 50% lebih banyak vitamin A. Vitamin ini berfungsi untuk menyembuhkan influenza dan infeksi lainnya. Khasiat lainnya menjaga  mata dalam kondisi baik dan mencegah kebutaan. Apel mempunyai kandungan vitamin C dan B yang paling penting unutk mempertahankan kesehatan syaraf. Vitamin C penting untuk pembentukkan tulang dan gigi. Mineral besi (Fe) pada buah apel, meskipun kandungannya tidak tinggi teteapi mempunyai kemampuan unutk membantu penyerapan Fe dari makanan lain seperti telur dan hati. Demikian pula kalsium dalam apel, dapat membantu sistem pencernaan untuk penyerapan kalsium dari makanan lain.

Disamping zat-zat gizi tersebut diatas, rahasia apel sebagai pencegahan penyakit terletak pada kandungan karoten dan pektinnya yang merupakan serat larut dalam air. Pektin merupakan salah satu tipe serat kasar yang mempunyai beberapa keuntungan, karena merupakan serat yang berbentuk gel, pectin dapat memperbaiki otot pencernaan dan mendorong sisa makanan pada saluran pembuangan. Pectin juga dikenal sebagai antikolesterol, bila berinteraksi dengan vitamin C dapat menurunkan kolesterol darah. Selain itu, petcin juga dapat menyerap kelebihan air dalam  usus dan memperlunak feses serta mengikat dan menghilangkan racun dalam isi usus. Apel juga mengandung sejumlah senyawa yang berfungsi sebagai anti kanker. Penemuan mengemukkan bahwa senyawa tersebut meliputi: ellagic, asam caffeic, klorogenik dalam jumlah 100-130 mg/100 g, terutama terdapat pada apel segar.

Buah apel mempunyai indeks glikemik ( indeks pengukuran tentang cepatnya peningkatan gula darah) yang sangat rendah.  Hal ini berarti bahwa pergantian gula yang terdapat secara alami pada apel tidak akan memacu kecepatan naiknya gula darah. Apel juga berfungsi mengontrol keluarnya insulin, sehinnga tidak berlebihan. Bila dilakukan secara teratur dapat menjaga keseimbangan gula darah, selain itu apel juga dapat menurunkan tekanan dan kolesterol darah 🙂

Leave a comment »

50 Alasan Mengapa Kita Mesti Mengurangi Konsumsi Daging


Alasan mengapa kita harus mengurangi konsumsi daging karena bisa menyebabkan ini semua:

. Kanker    . Kegemukan   . Terlalu cepat puber   . Atherosclerosis    . Divertikulosisi    . Radang usus buntu

. Impoten  . Ruam kulit    . Stroke   . Ayan  . Rapuh tulang  . Kadar gula darah rendah  . Usus menonjol

. Varises  . Darah tinggi . Penyakit jantung  . Kemerosotan mental  . Cepat tua   . Batu empedu  . Neuritis dan linu pinggul . Arthritis, asam urat dan rematik   . Mimisan  . Radang usus besar  . Perut mules  . Ambeien   . Sklerosis ganda   . Penyakit kuning    .Pencernaan terganggu dan usus menonjol   . Kurang darah   . Kurang tenaga   . Lever   . puru   . Susah buang air  . Sakit dada         . Kelemayuh      . Peradangan   .Radang kantong empedu   . Kelemayuh kantong empedu      . Penyakit ginjal    . Konstipasi    . Penyakit perut     . Pendarahan  🙂

 

Leave a comment »

Manfaat Anggur


Dalam segi kandungan buah anggur mengandung vitamin dan senyawa yang berfungsi untuk kesehatan tubuh, diantara manfaat yang terkandung dalam biji,kulit dan buahnya adalah sebagai berikut: Biji anggur baik untuk mencegah stroke karena mengandung endungeoned pycnogenol,zat penguat kologen yang bisa melenturkan pembuluh darah( anti again), bertambah tua usia manusia, pembuluh darahnya akan semakin rapuh dan rentan terjadi penyumbatan yang menyebabkan strike maupun penyakit jantung koroner. Pycnogenol berfungsi untuk melenturkan  pembuluh darah yang rentan terjadi pembekuan. Zat pycnogenol tersebut  banyak terdapat pada biji anggur, baik anggur lokal maupun anggur impor dari beberapa negara lain. Biji anggur juga bersifat lebih lunak dibanding biji lombok, sehingga tidak akan membahayakan kesehatan usus buntu dan lainnya. Sementara itu, kulit anggur juga sangat kaya akan flavonoid yaitu zat oksdan lebih tinggi dibanding dengan vitamin C. Dengan demikian kulit anggur sangat bagus untuk mencegah proses penuaan pada kulit, akan membuat orang yang mengonsumsinya tampak lebih segar. Tingginya kandungan oksidan pada kulit anggur ini,membuat buah anggur juga sangat baik dikonsumsi oleh perokok maupun orang yang tinggal didaerah dengan tingkat polusi udara cukup tinggi seperti jakarta. sedangkan buahnya kaya akan kalium yang berfungsi untuk megontrol tekanan darah. Buah anggur, bagus dikonsumsi setiap hari dua porsi, satu porsi antara 6-8 biji. Namun demikian, tidak masalah bila harus diselingi dengan  berbagai macam buah lainnya. Menghindari masih adanya zat kimia yang melekat dalam buah anggur, sebaiknya sebelum dimakan buah tersebut dicuci secara bersih terlebih dulu. Sebaiknya seluruh bagian buah seperti kulit dan bijinya yang dimakan. Mulai sekarang tinggalkan kebiasaaan membuang biji anggur saat makan anggur karena biji anggur mencegah terjadinya serangan jantung. Didalam biji anggur terdapat pycnogenol. Pycnogenol adalah penguat kolagen yang berfungsi untuk memperbaiki struktur pembuluh darah ( anti aging). Semakin usia kita bertambah maka pembuluh darah akan semakin rapuh. Kalau sudah demikian maka pembuluh darah akan akan mudah tersumbat oleh lemak dan kolesterol yang disebut aterosklerosis. Aterosklerosis ini, merupakan tanda awal dari serangan jantung dan berhentinya fungsi jantung. Dengan demikian, karena begitu pentingnya biji anggur maka jangan ragu untuk memakannya. Karena dikunyah agak pahit makan ditelan saja. Aman, karena menurut tidak akan membuat usus buntu.

Berikut beberapa manfaat dari buah anggur:

1. Dapat mencegah terjadinya serangan Stroke

2. Berfungsi untuk mencegah serangan jantung.

3. Bermanfaat sebagai penurun tendi darah (anti hipertensi)

4. Membantu menjaga kestabilan gula di dalam darah, metabolisme lemak dan pembentukan jaringan ikat dan tulang.

5. Bermanfaat pembuatan kolagen, pengangkatan lemak, pengangkut elektron dari berbagai reaksi enzimatik, penyembuhan luka dan meningkatkan fungsi otak agar dapat bekerja maksimal.

6. Membantu membentuk protein, hormon, dan sel darah merah, dan berfungsi sistem saraf.

7. Mengendalikan tekanan darah, terapi darah tinggi, serta membersihkan karbondioksida didalam darah.

8. Memicu kerja otot dan simpul saraf, memperlancarkan pengiriman oksigen ke otak dan membantu memperlancar keseimbangan cairan tubuh, sehingga konsumsi anggur membuat tubuh menjadi segar.

9. Mengatasi kelelahan dan hipoglikemia

10. Dipercaya sebagai afrodisiak ( makanan pembangkit gairah seksual)

11. Membantu  penyenbuhan berbagai jenis kanker, mencegah serangan jantung dengan cara memperlancar aliran darah dan menyingkirkan plak lemak pada dinding pembuluh darah, serta sebagai obat antivirus.

12. Mencegah dan membantu penyembuhan beberapa penyakit infeksi virus, seperti influenza, polio dan herpes simpleks tipe I. Meningkatkan aliran darah ke otak hingga 30 %, mereduksi risiko penyakit stroke.

13. Mengatasi susah tidur, karena pada anggur terdapat melatonin, suatu hormon yang dikenal bisa membantu mengatur jam biologis manusia, juga sanagt efektif untuk mengatasi hipertensi.

14. Antimikroba yang baik 🙂

Comments (1) »